TIM PENGANGKATAN PERANGKAT DESA SOSIALISASIKAN TEKNIS UJIAN BAGI CALON PERANGKAT DESA TAHUN 2023

  • Sep 29, 2023
  • Tuwiri Wetan

Senin lalu, tanggal 24 Juli 2023 bertempat di Balai Desa Tuwiri Wetan, Tim Pengangkatan Perangkat Desa Tuwiri Wetan laksanakan agenda Sosialisasi Teknis Ujian Tulis dan Praktek bagi calon perangkat desa.

Acara yang berlangsung mulai pukul 13.45 WIB ini di hadiri oleh Bapak Camat Merakurak beserta tim pengawas kecamatan, Kapolsek Merakurak, Kepala Desa beserta perangkat, dan juga seluruh calon perangkat desa / peserta ujian pengisian lowongan perangkat desa tahun 2023.

Dalam kesempatan ini, Bapak camat menyampaikan bahwa ujian tulis pengisian lowongan perangkat desa meliputi materi tentang Pemerintahan, Ilmu Pengetahuan Umum, Bahasa Indonesia, Agama, dan juga Komputer. Sedangkan untuk ujian prakteknya yaitu komputer.

"Peserta wajib membawa laptop yang sehat baterai nya, minimal bisa digunakan setengah jam untuk ujian praktek", imbuh Bapak Camat kepada peserta sosialisasi.

Sebagai informasi tambahan, jumlah peserta Pengisian Perangkat Desa Tuwiri Wetan tahun 2023 ini berjumlah 68 orang yang akan memperebutkan 5 posisi pengisian perangkat desa. Naskah soal ujian pengisian lowongan perangkat desa tahun 2023 ini dibuat oleh pihak ketiga, yaitu Universitas Airlangga Surabaya. Dan untuk koreksinya menggunakan alat scanner dan sudah tidak manual lagi.